Author:
Afriani Rini,Silvia Engla Desnim
Abstract
Seorang dosen harus aktif dalam melakukan penelitian terutama yang berhubungan dengan bidang keilmuannya. Mereka harus menghasilkan penelitian yang baik untuk mendukung peningkatan karir sebagai dosen. Dalam hal ini, kemampuan berbahasa Inggris memiliki peranan penting dalam menunjang kebutuhan dosen untuk menghasilkan karya ilmiah dalam bidang penelitian. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan persepsi dosen terhadap penggunaan bahasa Inggris dalam bidang penelitian dan alasan dosen memiliki persepsi seperti itu. Data diambil dari 95 orang dosen di kota Padang, kemudian dianalisa berdasarkan teori dari beberapa ahli. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner, interview dan rekaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi dosen terhadap kemampuan bahasa Inggris adalah 41,3% sangat setuju, 44,1% setuju, 9,3% netral, 2,7% tidak setuju, dan 2,6% sangat tidak setuju. Hasil dari interview memperlihatkan bahwa alasan dosen adalah bahasa Inggris dapat mempermudah dalam pencarian referensi penelitian, membantu dalam penulisan artikel, mempermudah dalampembuatan laporan penelitian, membantu dalam mengikuti seminar, dan mempermudah untuk submit artikel ilmiah. Dapat disimpulkan bahwa bahasa Inggris erat kaita nnya dalam menunjang aktifitas dosen terutama dalam penelitian. Sehingga dosen perlu untuk terus meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris guna meningkatkan dan mengembangkan kegiatan penelitian
Publisher
Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Cited by
1 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献