Author:
Anggraini Dian,Suyadi Suyadi
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aktivitas belajar peserta didik kelompok A KB-TK Al-Azhar 38 Bantul dengan menggunakan metode demonstrasi dan mengetahui perkembangan kognitif peserta didik kelompok A KB-TK Al-Azhar 38 Bantul dengan menggunakan metode demonstrasi. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan datanya diperoleh dari observasi, dokumentasi, dan wawancara. Wawancara dilakukan dengan individu-individu yang terlibat dalam penelitian. Subjek penelitian ini adalah guru, tenaga kependidikan, dan peserta didik KB-TK Alazhar 38 Bantul. Analisis data dilakukan dengan menyeleksi dan menyusun data yang diperoleh, kemudian diolah dan dianalisis sehingga dapat ditarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran di kelompok A KB-TK Al-Azhar 38 Bantul dengan menggunakan metode demonstrasi sudah berjalan dengan baik, dikarenakan guru telah memperlihatkan atau memperagakan serangkaian tindakan berupa gerakan yang menggambarkan suatu cara kerja atau urutan proses kegiatan. Selain itu, guru juga telah memperlihatkan bentuk dari suatu benda. Penerapan metode maupun media yang digunakan dalam pembelajaran sangat berpengaruh terhadap proses pembelajaran, dan berpengaruh juga terhadap perkembangan peserta didik.
Publisher
Al-Jamiah Research Centre
Cited by
1 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献
1. Making a Simple Prism as an Alternative Physics Practicum Tools;AMPLITUDO : Journal of Science and Technology Inovation;2023-02-28