Author:
Kustomo ,Santosa Sri Juari
Abstract
Sintesis magnetit terlapis asam humat (Fe3O4–HA) telah dilakukan untuk adsorpsi dari dua jenis zat warna, yaitu metilen biru (MB) dan metil orange (MO). Penelitian ini diawali dengan ekstraksi asam humat (HA) yang diperoleh dari hasil isolasi tanah gambut Rawa Pening, Ambarawa, Jawa Tengah dan dilanjutkan dengan sintesis Fe3O4–HA menggunakan metode kopresipitasi dengan agen pengendap NH4OH pada campuran garam FeSO4•7H2O, FeCl3•6H2O dan HA hasil ekstraksi. Fe3O4–HA hasil sintesis kemudian dikarakterisasi dengan spektroskopi FTIR dan difraktogram XRD. Proses adsorpsi dilakukan pada waktu keseimbangan optimum MB dan MO dengan menggunakan kinetika adsorpsi orde satu semu, orde dua semu, dan kinetika Santosa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adsorpsi MB dan MO oleh Fe3O4–HA mengikuti model kinetika adsorpsi orde dua semu dengan nilai konstanta keseimbangan adsorpsi (k) secara berurutan adalah 107304,348 L mol-1 untuk MB, dan 80361,011 L mol-1 untuk MO. Data adsorpsi ini diperoleh pada kondisi pH optimum pada MB dan MO secara berurutan pada pH 7 dan 2, serta tercapai waktu keseimbangan untuk MB dan MO secara berurutan pada 30 dan 15 menit.
Publisher
Universitas Palangka Raya
Cited by
2 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献