Abstract
Dibentuknya pemerintahan di Kota Depok adalah untuk memberikan pelayanan administrasi kepada masyarakat, sehingga pelayanan tersebut merupakan tugas pokok yang sangat penting serta tidak dapat diabaikan. Jika komponen pelayanan administras tersebut terjadi stagnasi, maka hampir dipastikan sektor yang lain akan terkena dampaknya. Efektifitas kinerja ASN di Kota Depok adalah faktor yang paling sering menentukan keberhasilan organisasi pemerintahan, yang tujuan akhirnya adalah adanya kepuasan publik atas pelayanan yang didapatkan. Di Kota Depok terindikasi bahwa ASN dalam memberikan pelayanan publik belum efektif, hal ini dibuktikan dengan masih seringnya terjadi keluhan masyarakat atas pelayanan yang diterima. Efektifitas kerja ASN di Kota Depok di sini memfokuskan pada taraf tercapainya suatu tujuan kerja ASN, baik ditinjau dari efektifitas kerjasama, efektifitas memanfaatkan waktu, efektifitas penggunaan sarana dan prasarana, serta efektifitas adaptasi dengan lingkungan kerja. Hasil penelitian, ternyata kinerja ASN di Kota Depok sudah cukup efektif sesuai perencanaan dan harapan masyarakat. Adanya kerjasama yang baik antar ASN dalam menyelesaikan beban tugas, dengan pemanfaatan waktu secara optimal sehingga ASN dapat mencapai sasaran kerja individu dan tim sesuai perencanaan. Kegiatan tersebut, didukung sarana dan prasarana yang cukup memadai, serta kemampuan ASN dalam beradaptasi dengan lingkungan kerja sehingga tugas dan fungsinya berhasil diselesaikan dengan baik.
Reference56 articles.
1. Akhmad. (2016). Studi Pengembangan Kemampu an Sumber Daya Manusia Dalam Pelayanan Publik Di Kantor Pelayanan Terpadu Kabupaten Jeneponto Dosen Universitas Perjuang Republik Indonesia (UPRI) Makassar. Jurnal Administrasi Publik, Vol. 6, No. 2, Hal. 1-21.
2. Aagaard, Peter. (2012). Drivers and Barriers of Public Innovation in Crime Prevention. The Innovation Journal: The Public Sector Innovation Journal, Vol 17, No. 1, article 6. Hal. 73-89.
3. Aries S., & Baskoro. S. W. (2012). Pengaruh Motivasi Kerja dan Gaya Kepemimpinan terhadap Disiplin Kerja serta Dampaknya pada Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada PT. PLN (Persero) APD Semarang). Jurnal Sumber Daya Manusia, Vol. 7. No. 2, hal. 77-84.
4. Apriani, D., & Hartoyo, W. E. (2012). Pengaruh Motivasi, Kepuasan Kerja dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Sandang Asia Maju Abadi Semarang. Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis, Vol. 1. No. 4, Hal. 76-86.
5. Analisis Efektivitas Pelayanan Publik Pada Rumah Sakit Aloe Saboe Provinsi Gorontalo;Botutihe;Jurnal Ilmu Administrasi Vol,2017
Cited by
1 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献