Abstract
Artikel ini menjelaskan Best Practice Pengembangan Media Pembelajaran PPKn Berbasis Android di Perguruan Tinggi. Subyek penelitiannya adalah mahasiswa angkatan 2017/2018 Prodi PPKn Universitas Muhammadiyah Malang pada semester pertama yang menempuh matakuliah Media Pembelajaran PPKn. Salah satu permasalahan yang muncul adalah kurang tersedianya media belajar yang mampu menarik minat belajar siswa. Berangkat dari masalah tersebut, pengembangan media belajar berbasis aplikasi android dapat menjadi salah satu pilihan inovasi dan solusi terbaik dalam pengembangan media dan sumber pembelajaran ke depan. Penelitian dilakukan dengan penelitian pengembangan model ADDIE Model, yang terdiri dari lima langkah, yaitu: (1) Analisis, (2) Perancangan,(3) Pengembangan, (4) Implementasi dan (5) evaluasi. Penelitian menghasilkan sebuah produk media pembelajaran berbasis aplikasi android dalam matakuliah Pengembangan Media dan Sumber Belajar di jurusan PPKn – FKIP UMM. Salah satu modelnya adalah media BENEKO Educapp. Komponen media pembelajaran yang dikembangkan meliputi fitur video pembelajaran PPKn, fitur buku digital, fitur quis untuk latihan dan evaluasi, fitur game untuk sarana refreshing siswa ketika jenuh dalam belajar, terakhir fitur chat room untuk sarana sharing antar guru dan siswa ketika susah memahami materi yang ada. Media di desain dengan menggunakan power point kemudian di convert ke aplikasi android menggunakan aplikasi andraired, desain aplikasi android terbukti menarik sesuai karakter peserta didik.
Publisher
Universitas Muhammadiyah Malang
Cited by
1 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献
1. Development of Android-based ‘Kanigara apps’ learning media;5TH INTERNATIONAL CONFERENCE ON INNOVATIVE DESIGN, ANALYSIS & DEVELOPMENT PRACTICES IN AEROSPACE & AUTOMOTIVE ENGINEERING: I-DAD’22;2023