Analisis Implementasi Kebijakan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi COVID-19 di Rumah Sakit Kabupaten Musi Rawas

Author:

Putri Catherine Dwi Augusthi1,Najmah Najmah1ORCID,Syakurah Rizma Adlia1ORCID

Affiliation:

1. Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Sriwijaya, Indonesia

Abstract

Latar belakang: Hingga Juli 2021, sebanyak 89 tenaga kesehatan terkonfirmasi COVID-19 dan satu orang meninggal di Kabupaten Musi Rawas. Pencegahan dan pengendalian infeksi menjadi sangat penting diterapkan, sebagai acuan pengendalian infeksi pada pasien dan tenaga kesehatan. Penelitian ini bertujuan menganalisis implementasi kebijakan rumah sakit dalam upaya pencegahan dan pengendalian infeksi pada masa pandemi COVID-19 di rumah sakit Kabupaten Musi Rawas.Metode: Sebuah penelitian kualitatif dengan desain studi kasus dilakukan sejak bulan Juni-Juli 2021. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara mendalam terhadap 26 informan yang terdiri dari dokter dan perawat yang menangani dan tidak menangani pasien COVID-19, petugas laboratorium, ketua komite rumah sakit, dan direktur rumah sakit. Data dianalisis menggunakan analisa tematik.Hasil: Penelitian ini menujukan pihak rumah sakit berkoordinasi dan berkomunikasi dengan Dinas Kesehatan kabupaten dan provinsi. Dari segi sumberdaya, masih terjadi kekurangan staf rumah sakit dan pelaksanaan screening COVID-19 yang tidak maksimal. Segi disposisi SDM melaksanakan kebijakan secara konsisten. Peran struktur birokrasi bahwa SOP Rumah Sakit mengikuti kebijakan dari pusat tetapi masih ada staf yang masih lalai dalam penerapan SOP. Peran dukungan masyarakat dalam implementasinya masih belum baik.Simpulan: Implementasi kebijakan rumah sakit Kabupaten Musi Rawas belum dilaksanakan secara optimal dan masih ada beberapa kendala dalam pelaksanaan kebijakan. Rumah sakit perlu membuat regulasi atau aturan bagi pelaksana maupun dari pembuat kebijakan terkait cara mensosialisasikan dan menegakkan regulasi, monitoring, meninjau peraturan PPI agar dapat terlaksana dengan optimal serta dapat berjalan dengan tertib dan teratur.

Publisher

Institute of Research and Community Services Diponegoro University (LPPM UNDIP)

Subject

Literature and Literary Theory,History,Cultural Studies

同舟云学术

1.学者识别学者识别

2.学术分析学术分析

3.人才评估人才评估

"同舟云学术"是以全球学者为主线,采集、加工和组织学术论文而形成的新型学术文献查询和分析系统,可以对全球学者进行文献检索和人才价值评估。用户可以通过关注某些学科领域的顶尖人物而持续追踪该领域的学科进展和研究前沿。经过近期的数据扩容,当前同舟云学术共收录了国内外主流学术期刊6万余种,收集的期刊论文及会议论文总量共计约1.5亿篇,并以每天添加12000余篇中外论文的速度递增。我们也可以为用户提供个性化、定制化的学者数据。欢迎来电咨询!咨询电话:010-8811{复制后删除}0370

www.globalauthorid.com

TOP

Copyright © 2019-2024 北京同舟云网络信息技术有限公司
京公网安备11010802033243号  京ICP备18003416号-3