Pengertian strategi Secara umum istilah strategi sering dimaknai sebagi garis besar haluan untuk bertindak dalam usaha yang telah ditentukan ( Saiful Bahri ). Pada mulanya istilah strategi digunakan dalam militer yang dimaknai sebagai cara penggunaan seluruh kegiatan militer untuk memenangkan suatu pertempuran (W.Sanjaya ) dari dua pengertian tersebut, maka dapat di fahami bahwa strategi dapat digunakan untuk memproleh kesuksesan atau keberhasilan dalam mencapai tujuan. Dalam perkembangan selanjutnya istilah strategi digunakan dalam istilah dunia pendidikan,terutama dalam pelaksanaan pembelajaran. Menurut Djamarah, istilah strategi bila dikaitkan dengan pendidikan, berarti pola – pola umum kegiatan guru yang bertindak sebagai pendidik dan peserta didik dalam mewujudkan proses pendidikan untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan atau di gariskan.Strategi dalam pendidikan karakter dapat dilakukan melalui sikap-sikap sebagai berikut. Keteladanan,Penanaman kedisiplinan, Pembiasaan, Menciptakan suasana yang konduksif, Integrasi dan internalisasi, dan Pembinaan.Aplikasi pembelajaran adalah sebuah perangkat lunak yang dirancang untuk melaksanakan perintah tertentu tergantung tujuan penggunaannya. Aplikasi pembelajaran merupakan gagasan baru yang dapat digunakan secara mudah kapan dan dimana saja oleh pendidik maupun siswa. Di bidang pendidikan khususnya pembelajaran, mobile smartphone digunakan untuk membantu pendidik maupun siswa mencari berbagai informasi pelajaran. Fasilitas yang sering digunakan ialah internet.