Pelaksanaan Pendidikan Holistik-Integratif dalam Pelayanan Kebutuhan Dasar Anak Usia Dini di Kabupaten Mamuju Sulawesi-Barat

Author:

Hajati Kartika

Abstract

Pemenuhan kebutuhan dasar anak secara utuh, simultan, dan berkesinambungan dalam keterpaduan (Holistik Integratif) perlu dilakukan sejak dini dalam rangka menciptakan sumber daya manusia bermutu.  Tujuan penelitian ini memperoleh deskripsi: 1) Kondisi sasaran Pendidikan Anak Usia Dini  Holistik Integratif (PAUD HI) dan akses anak usia dini dalam memperoleh kebutuhan dasarnya, 2) Kondisi mutu layanan dan kelembagaan Bina Keluarga Balita (BKB)-Posyandu-PAUD 3) Faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan layanan terpadu BKB-Posyandu-PAUD dan 4) Upaya mengatasi hambatan dalam pelaksanaan layanan terpadu BKB-Posyandu-PAUD dalam rangka implementasi program  PAUD HI di Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat. Objeknya kelompok PAUD SIOLA (Stimulasi Intervensi Optimalisasi Layanan Anak), yakni kelompok PAUD yang merupakan lembaga pemberi layanan BKB-Posyandu-PAUD dan Lembaga Keuangan Mikro (LKM). Incidental sampling diterapkan dalam penentuan sampel. Data dikumpulkan melalui metode observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Jumlah keseluruhan anak usia dini di Kabupaten Mamuju 20.217 orang, 8.172 anak  terlayani dan 12.045 anak belum terlayani. Adapun mereka yang terlayani di PAUD dan  teridentifikasi sebagai anak berusia 0-6 tahun sejumlah 6.451 anak. Berdasarkan angka tersebut dapat diketahui Angka Partisipasi Kasar (APK) anak usia dini baru mencapai 40,42% (rendah), Proporsi anak usia dini yang bersekolah tepat waktu pun masih rendah, dilihat dari Angka Partisipasi Murni (APM)-nya baru mencapai 31,91%. Ini mengindikasikan program-program yang ditujukan guna memperluas kesempatan bagi penduduk anak usia dini di Kabupaten Mamuju untuk mengenyam pendidikan, belum menunjukkan keberhasilan. Termasuk didalamnya, program PAUD Holistik Integratif SIOLA yang telah digulirkan sejak tahun 2012. Mutu layanan dan kelembagaan BKB-Posyandu-PAUD Holistik Integratif dalam rangka pelayanan kebutuhan dasar anak usia dini di Kabupaten Mamuju masih rendah. Terdapat faktor pendukung pelaksanaan layanan terpadu BKB-Posyandu-PAUD dalam rangka implementasi program PAUD HI di Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat, yang perlu ditingkatkan pemberdayaannya. Terdapat sejumlah faktor penghambatnya yang  meski telah dilakukan upaya mengatasinya, namun belum menunjukkan hasil yang sesuai harapan. Olehnya, perlu terus dilakukan kajian/penelitian menyangkut pelaksanaan PAUD HI di Kabupaten Mamuju, agar ditemukan alternatif solutif guna mengatasi masalah yang dihadapi PAUD HI di Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat. Penelitian yang direkomendasikan adalah penelitian yang dapat menghasilkan desain pengembangan anak usia dini terpadu holistik-integratif untuk tingkat Provinsi Sulawesi Barat yang memiliki tingkat keterterimaan tinggi, demikian halnya dengan peluang efektifitasnya. Penelitian demikian dimungkinkan terwujud dengan ancangan penelitian pengembangan (Research and Development - R&D).

Publisher

Universitas Sulawesi Barat

Subject

Literature and Literary Theory,History,Cultural Studies

Cited by 6 articles. 订阅此论文施引文献 订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献

1. Sports in Early Childhood for Optimal Holistic Development: A Comprehensive Exploration of MKSE;Academia Open;2024-01-19

2. Implementation of the Classical Learning Model in Kindergarten;Indonesian Journal of Education Research (IJoER);2023-10-20

3. Systematic Literature Review: Holistik Integratif Berbasis ICT Pada PAUD Di Indonesia;Journal of Instructional and Development Researches;2022-12-31

4. Hambatan Implementasi PAUD Berbasis Holistik Integratif;Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini;2022-07-24

5. Penerapan Layanan PAUD Holistik Integratif di Satuan PAUD;Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini;2022-05-05

同舟云学术

1.学者识别学者识别

2.学术分析学术分析

3.人才评估人才评估

"同舟云学术"是以全球学者为主线,采集、加工和组织学术论文而形成的新型学术文献查询和分析系统,可以对全球学者进行文献检索和人才价值评估。用户可以通过关注某些学科领域的顶尖人物而持续追踪该领域的学科进展和研究前沿。经过近期的数据扩容,当前同舟云学术共收录了国内外主流学术期刊6万余种,收集的期刊论文及会议论文总量共计约1.5亿篇,并以每天添加12000余篇中外论文的速度递增。我们也可以为用户提供个性化、定制化的学者数据。欢迎来电咨询!咨询电话:010-8811{复制后删除}0370

www.globalauthorid.com

TOP

Copyright © 2019-2024 北京同舟云网络信息技术有限公司
京公网安备11010802033243号  京ICP备18003416号-3