Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menemukan keefektifan pendekatan saintifik dalam pembelajaran biologi berorientasi literasi saintifik. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas X program ilmu pengetahuan alam dari salah satu sekolah menengah di Kudus. Keefektifan diukur berdasarkan nilai ukuran efek Cohen d berdasarkan hasil pretest dan posttest yang diambil menggunakan desain deret waktu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keefektifan pendekatan saintifik dalam pembelajaran biologi berorientasi literasi saintifik berada di kategori sedang dengan nilai 0,548. Melalui penelitian ini, terungkap bahwa pendekatan saintifik dapat menjadi tawaran model pembelajaran berorientasi literasi saintifik serta tidak dapat ditemukan model terbaik untuk digunakan dalam pembelajaran ilmu pengetahuan alam termasuk biologi.
Publisher
State Islamic College of Kudus
Cited by
11 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献