Abstract
Kemajuan yang sangat pesat di bidang teknologi khususnya teknologi informasi komputer mendorong munculnya inovasi-inovasi baru dalam penyajian informasi untuk memenuhi kebutuhan informasi tidak terkecuali di era pandemic covid-19 ini. Seiring dengan kemajuan teknologi, kebutuhan untuk mengelola layanan dengan lebih cepat dan mudah menjadi kebutuhan baru saat ini. Jaringan yang baik harus mempunyai kualitas layanan yang diberikan kepada pengguna. Ketika ingin membangun sebuah jaringan harus memperhitungkan Quality of Service (QoS). QoS merupakan metode yang digunakan untuk mengukur seberapa baik dalam suatu layanan jaringan. Parameter QoS yang digunakan adalah throughput, packet loss, delay dan jitter menurut standarisasi TIPHON. Hasil dari pengukuran Quality of Service (QoS) pada jaringan hotspot Institut Shanti Bhuana dapat diketahui bahwa throughput sebesar “2152K”, packet loss sebesar “0,9%”, delay sebesar “27,000487ms”, dan jitter sebesar ”27,0221415ms”. Maka dapat di simpulkan bahwa kualitas jaringan hotspot pada Institut Shanti Bhuana menurut standarisasi TIPHON masuk dalam kategori “Sangat Bagus”.
Subject
General Earth and Planetary Sciences,General Environmental Science
Reference12 articles.
1. S. W. Pamungkas and E. Pramono, “Analisis Quality of Service (QoS) Pada Jaringan Hotspot SMA Negeri XYZ,” e-Jurnal JUSITI (Jurnal Sist. Inf. dan Teknol. Informasi), vol. 7–2, no. 2, pp. 142–152, 2018, doi: 10.36774/jusiti.v7i2.249.
2. A. C. Nurcahyo, L. Firgia, and Y. Mustaqim, “Implementasi dan Analisis Metode Hierarchical Token Bucket pada Manajemen Bandwidth Jaringan (Studi Kasus : Jaringan Rektorat Institut Shanti Bhuana),” J. Inf. Technol., vol. 1, no. 2, pp. 41–49, 2021, doi: 10.46229/jifotech.v1i2.200.
3. A. C. Nurcahyo, L. Firgia, and A. R. Himamunanto, “PERBANDINGAN ALGORITMA RED, SFQ, DAN AQM PADA JARINGAN ENTERPRISE DENGAN VMWARE ESXI DAN ROUTER OS,” Pemodelan Arsit. Sist. Inf. Perizinan Menggunakan Kerangka Kerja Togaf Adm, vol. 6, no. 3, pp. 101–110, 2021.
4. F. Ardianto and T. Trianto, “Jaringan Hotspot Radius (Remote Acces Dial-in User Service) Server Mikrotik,” J. Digit. Teknol. Inf., vol. 2, no. 1, p. 38, 2019, doi: 10.32502/digital.v2i1.2503.
5. Hasanul Fahmi, “Analisis Qos (Quality of Service) Pengukuran Delay, Jitter, Packet Lost Dan Throughput Untuk Mendapatkan Kualitas Kerja Radio Streaming Yang Baik,” J. Teknol. Inf. dan Komun., vol. 7, no. 2, pp. 98–105, 2018.
Cited by
1 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献