Author:
Wardhani Gladys Ayu paramita kusumah
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengisolasi silika pada tongkol jagung menggunakan HCl dengan variasi suhu perendaman. Silika yang diperoleh dikarakterisasi ikatan dan strukturnya menggunakan spektroskopi infra merah dan difraksi sinar-X. Silika dari serbuk tongkol jagung diperoleh dengan cara nontermal melalui perendaman dengan HCl pada suhu kamar dan suhu 60˚C selama 3 jam dan cara termal melalui pembakaran pada suhu 800˚C. Silika yang diperoleh dikarakterisasi ikatannya dan diperoleh pita serapan karakteristik silika muncul pada bilangan gelombang 1101, 794, dan 468 cm-1. Struktur silika yang dikarakterisasi menggunakan difraktometer sinar-X menunjukkan fase amorf silika pada 2θ˚ = 21 - 25ᵒ dan mulai terbentuk fase kristalin pada 2θ˚ = 26ᵒ. Kata Kunci : silika dari tongkol jagung, spektra FT-IR, difraktogram XRD
Cited by
1 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献