Penyediaan Air Bersih dan Renovasi Toilet di Pantai Oetune dan Pantai Kolbano, Nusa Tenggara Timur

Author:

Oginawati Katharina,Gunrady Rudy,Sriharyuniwati Iwuk,Fahimah Nurul,Qiara Fildzah Yanetta ,Doharta Prastita,Sharnella Janet Yapfrine

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh potensi besar wisata bahari di Pantai Oetune, Desa Tuafanu, Kecamatan Kualin, dan Pantai Kolbano, Desa Kolbano, Kecamatan Kolbano, yang terbatas oleh kurangnya fasilitas akses air bersih dan sanitasi yang memadai. Tujuan utama dari program pengabdian ini adalah untuk meningkatkan fasilitas penunjang wisata di kedua lokasi ini, memberikan manfaat bagi masyarakat setempat dan wisatawan, serta berkontribusi pada pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) terkait akses air bersih dan sanitasi yang layak. Program pengabdian ini mengambil bentuk penyediaan akses air bersih melalui instalasi pompa submersible, generator set, dan reservoir di Desa Tuafanu, Kecamatan Kualin, serta perbaikan empat toilet di Desa Kolbano, Kecamatan Kolbano, dengan memasang jamban leher angsa dan kubikel yang lebih layak. Subjek yang terlibat dalam program ini adalah masyarakat lokal yang tinggal di sekitar Pantai Oetune dan Pantai Kolbano, serta tim pengabdian yang terdiri dari dosen dan mahasiswa dari Institut Teknologi Bandung (ITB). Metode pelaksanaan program melibatkan survei awal untuk menilai kebutuhan, diskusi kelompok, dan implementasi lapangan. Hasil utama dari program ini adalah peningkatan signifikan dalam fasilitas akses air bersih dan sanitasi di kedua lokasi wisata. Program ini juga menciptakan peluang yang lebih baik bagi wisatawan untuk menikmati pengalaman yang nyaman dan memadai selama kunjungan mereka. Secara lebih luas, program ini berkontribusi pada upaya pencapaian target SDGs terkait akses air bersih dan sanitasi yang memadai, serta memberikan contoh bagaimana kolaborasi antara perguruan tinggi dan masyarakat lokal dapat memberikan dampak positif dalam pembangunan wilayah.

Publisher

Universitas Pendidikan Ganesha

同舟云学术

1.学者识别学者识别

2.学术分析学术分析

3.人才评估人才评估

"同舟云学术"是以全球学者为主线,采集、加工和组织学术论文而形成的新型学术文献查询和分析系统,可以对全球学者进行文献检索和人才价值评估。用户可以通过关注某些学科领域的顶尖人物而持续追踪该领域的学科进展和研究前沿。经过近期的数据扩容,当前同舟云学术共收录了国内外主流学术期刊6万余种,收集的期刊论文及会议论文总量共计约1.5亿篇,并以每天添加12000余篇中外论文的速度递增。我们也可以为用户提供个性化、定制化的学者数据。欢迎来电咨询!咨询电话:010-8811{复制后删除}0370

www.globalauthorid.com

TOP

Copyright © 2019-2024 北京同舟云网络信息技术有限公司
京公网安备11010802033243号  京ICP备18003416号-3