Author:
Chan Faizal,Indrayeni Yuli
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran passing bawah bolavoli melalui pendekatan Teaching Games for Understanding (TGfU) pada kelas VIII SMP Negeri 11 Muaro Jambi. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 11 Muaro Jambi. Subjek yang diteliti sebanyak 20 orang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang dilakukan secara kolaboratif dan partisipasi. Penelitian ini menggunakan instrumen yaitu, lembar observasi untuk guru dan siswa. Penelitian ini menggunakan analisis data secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan Teaching Games for Understanding (TGFU) dapat meningkatkan proses pembelajaran passingbawah kelas VIII SMP Negeri 11 Muaro Jambi. Hasi penelitian tindakan kelas ini menunjukkan bahwa (1) Dengan menggunakan pendekatan Teaching Games for Understanding (TGFU) siswa menjadi lebih aktif, senang dan tertarik untuk mengikuti pembelajaran bolavoli, (2) Hasil belajar yang dicapai siswa meningkat dengan nilai rata-rata kelas 82,6% (Sangat Baik) kemampuan siswa dalam melakukan passing bawah semakin baik. Berdasarkan uraian diatas maka hipotesis dalam penelitian ini diterima, yaitu pendekatan pendekatan Teaching Games for Understanding (TGFU) dapat meningkatkan kemampuan passing bawah dalam permainan bola voli pada siswi kelas VIII di SMP Negeri 11 Muaro Jambi.
Publisher
State University of Medan
Cited by
2 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献