Author:
Rahmad Maulana Nur Azis,Fatimah Meti
Abstract
Pendidikan suatu proses dalam rangka mempengaruhi siswa agar dapat menyesuaikan diri sebaik mungkin terhadap lingkungan dan berfungsi secara kuat dalam kehidupan masyarakat untuk membekali diri dalam menghadapi masa depan. Salah satu permasalahan yang dihadapi dunia pendidikan yaitu rendahnya hasil belajar siswa dalam pembelajaran. Termasuk pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi iman kepada malaikat dengan model pembelajaran problem based learning. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang terdiri dari dua siklus, dan satu siklus terdiri dari tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap pengamatan, dan tahap refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII A SMP Negeri 3 Colomadu Karanganyar tahun pelajaran 2023/2024 yang berjumlah 32 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dokumentasi dan tes. Instrumen yang digunakan adalah menggunakan tes. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kuantitatif. Hasil dari Penelitian ini berhasil meningkatkan hasil belajar siswa dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi iman kepada malaikat, hal ini dapat dilihat dapat dilihat bahwa hasil belajar siswa terus meningkat dari Pra-Siklus sampai pada Siklus II penelitian Tindakan kelas ini. Pada saat Pra-Siklus, Hasil belajar dengan skor diatas 75 dipeoleh hanya 46,88% naik menjadi 56,25% pada siklus I. Kenaikan terjadi lagi pada siklus II menjadi 87,50%. Hal ini menunjukkan terjadinya peningkatan hasil belajar siswa yang cukup signifikan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah model pembelajaran problem based learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam materi iman kepada malaikat di kelas VII SMP Negeri 3 Colomadu Karanganyar tahun ajaran 2023/2024.
Publisher
Education and Talent Development Center Indonesia (ETDC Indonesia)