Author:
Ambar Aliwardani ,Bobby Febrianto ,Fiska Rosita ,Putti Fatiharani Dewi ,Muhammad Eko Irawanto
Abstract
Psoriasis adalah bagian dari dermatosis eritroskuamosa dengan etiologi yang belum diketahui secara pasti. Nitric oxide (NO) yang merupakan regulator pertumbuhan dan diferensiasi keratinosit diduga memainkan peran kuat dalam patogenesis penyakit ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat perbedaan kadar serum NO terhadap derajat keparahan dan durasi penyakit psoriasis. Metode: penelitian cross-sectional pada 22 subjek penderita psoriasis vulgaris di Poliklinik Kulit dan Kelamin RS Dr. Moewardi Surakarta periode Mei-September 2018 dengan 22 individu sehat sebagai kontrol. Tingkat keparahan psoriasis pada subjek dinilai berdasarkan psoriasis area severity index (PASI), pemeriksaan laboratorium serum NO darah menggunakan metode Greiss. Analisis data dilakukan menggunakan uji T dan uji Kruskal-Wallis (p<0,05). Terdapat perbedaan yang signifikan antara kelompok serum NO penderita dan kelompok kontrol (p=0,020); tidak ada tingkat perbedaan yang signifikan antara serum NO penderita dan skor PASI serta durasi penyakit. Hal tersebut menunjukan bahwa NO merupakan unsur penting dalam proses inflamasi pada psoriasis, terutama saat kondisi lesi aktif.
Reference16 articles.
1. Gudjonsson JE, Elder JT. Psoriasis. In: Goldsmith LA, Kartz SI, Glichre BA, Paller AS, Leffil DJ, Wolff K, editor. Fitzpatrick’s In General Medicine. 8th ed. Vol 1. Amerika Serikat: Mc Graw Hill; 2012. pp.197-231.
2. El-Rahman SHA, El-Refaei AM. Measurement of Serum Nitric Oxide in Different Types of Psoriasis. Med J Cairo Univ. 2014;82(1):559-65.
3. Gokhale NR, Belgaumkar VA, Pandit DP, Deshpande S, Damle DK. A study of serum nitric oxide levels in psoriasis. Indian J Dermatol Venereol Leprol. 2005;71:175-8.
4. Akturk AS, Ozdogan HK, Bayramgurler D, Cekmen MB, Bilen N, Kiran R. Nitric oxide and malondialdehyde levels in plasma and tissue of psoriasis patients. JEADV 2012;26(7):833- 7.
5. Kilinc KI, Girgin SG, Ertam I, Alper S, Ozturk G, Yildirim S. Broad-band ultraviolet B phototherapy is associated with elevated serum thiobarbituric acid reactive substance and nitrite-nitrate levels in psoriatic patients. J Eur Acad Dermatol Venereol. 2006;20(10):1226-31.