Pemberdayaan UMKM Sepatu dengan Aplikasi E-Commerce sebagai Pendukung Pemasaran saat Pandemi Covid-19

Author:

Kusumawati Tri Ika Jaya,Tju Teja Endra Eng,Hidayat Ravindra Safitra

Abstract

UMKM Istiana Sepatu merupakan salah satu UMKM yang dalam masa pandemi ini menghadapi masalah yaitu sulitnya melakukan penjualan dan pemasaran, dikarenakan pembatasan dan penutupan kios oleh pemerintah daerah. Akibat yang sangat dirasakan yaitu penumpukan barang yang tidak laku. Berdasarkan masalah tersebut kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini menawarkan solusi berupa perbaikan proses yang ada dan pembuatan proses baru yang diterapkan pada sistem e-commerce berbasis web dengan CMS WordPress. Usulan proses pemasaran, pemesanan, pembayaran, pengiriman, dan pelaporan telah dibuat dan diimplementasi sehingga memberikan manfaat kepada UMKM Istiana Sepatu yaitu: adanya informasi yang lebih cepat dan akurat bagi pembeli dan pegawai dalam hal harga dan rincian produk; sinkronnya pencatatan dalam transaksi penjualan dan persediaan yang ada di toko; meminimalisasi terjadinya kesalahan harga dan perhitungan antara transaksi penjualan dan pembayaran; serta proses perhitungan dan pelaporan transaksi penjualan dapat dilakukan dengan waktu yang lebih cepat. Dengan adanya kebijakan PSBB dari pemerintah yang berkelanjutan, pengunjung toko sangat sedikit karena mereka lebih memilih tinggal di rumah sehingga menyebabkan kedua toko Istiana Sepatu sering tutup. Namun dalam masa pandemi, Istiana Sepatu masih bisa berjualan melalui e-commerce yang baru dibuat sehingga jangkauan pemasaran lebih luas dan eksis. Berdasarkan hasil yang dibuat telah dilakukan penilaian dari user menggunakan usability testing sederhana pada web e-commerce yang dibangun; Learnability diperoleh nilai rata-rata 78,97%; Efficiency diperoleh nilai rata-rata 71,28%; Memorability diperoleh nilai rata-rata 82,1%; Error diperoleh nilai rata-rata 85,7%; Satisfaction diperoleh nilai rata-rata 80,77%. Secara kesuluruhan nilai penerimaan user terhadap sistem e-commerce yang dibangun didapat nilai rata-rata 79,77%. Angka ini menunjukkan bahwa aplikasi atau sistem yang dibangun dapat diterima dengan baik dan berhasil memenuhi aspek usability system.

Publisher

Pusat Studi Bahasa dan Publikasi Ilmiah

Reference5 articles.

1. Jannah, S. M. (2019). Indonesia Produksi 4,6 Persen dari Total Sepatu Dunia. Available at: https://tirto.id/indonesia-produksi-46-persen-dari-total-sepatu-dunia-dlwU

2. Lesmono, I. D. (2018). Rancang Bangun Sistem Informasi Penjualan Sepatu Berbasis Website dengan Metode Waterfall. Jurnal Swabumi, 6(1), 55-62.

3. Luhur, U. B. (2020). Rencana Strategis Universitas Budi Luhur 2020. Available at: http://www.budiluhur.ac.id/tentang-ubl/visi-dan-misi/

4. Putri, T. M. (2020). Permasalahan UMKM di Masa Pandemi Covid-19. Available at: Permasalahan UMKM di Masa Pandemi Covid-19 Halaman all - Kompasiana.com.

5. Setiawan, D., & Lutfi, L. (2018). Analisis dan Perancangan Sistem Informasi e-Commerce Berbasis Web pada UMKM Batik Rindani Jambi. Jurnal Sains Sosio Humaniora, 2(1), 69-78. https://doi.org/10.22437/jssh.v2i1.5283

同舟云学术

1.学者识别学者识别

2.学术分析学术分析

3.人才评估人才评估

"同舟云学术"是以全球学者为主线,采集、加工和组织学术论文而形成的新型学术文献查询和分析系统,可以对全球学者进行文献检索和人才价值评估。用户可以通过关注某些学科领域的顶尖人物而持续追踪该领域的学科进展和研究前沿。经过近期的数据扩容,当前同舟云学术共收录了国内外主流学术期刊6万余种,收集的期刊论文及会议论文总量共计约1.5亿篇,并以每天添加12000余篇中外论文的速度递增。我们也可以为用户提供个性化、定制化的学者数据。欢迎来电咨询!咨询电话:010-8811{复制后删除}0370

www.globalauthorid.com

TOP

Copyright © 2019-2024 北京同舟云网络信息技术有限公司
京公网安备11010802033243号  京ICP备18003416号-3