Implementasi Pembelajaran Diferensiasi dengan Model PBL untuk Meningkatkan Literasi Sains Siswa Kelas X.2 SMAN Rambipuji

Author:

Ermawati Ermawati,Komarayanti Sawitri,Purwaningsih Sri

Abstract

Peserta didik merupakan individu unik dengan karakteristik yang berbeda-beda dengan individu lainnya. Mereka berasal dari latar belakang yang berbeda, memiliki preferensi belajar yang berbeda, minat yang berbeda, atau belajar dengan kecepatan yang berbeda pula kesiapan mereka untuk belajar berbeda. Saat ini kondisi pendidikan di Indonesia yang termasuk di dalamnya kemampuan literasi sains siswa, berada pada posisi sangat rendah. Rendahnya literasi sains siswa disebabkan oleh beberapa faktor dalam sistem pendidikan, seperti kurikulum, guru, maupun siswa itu sendiri. Model dan strategi pembelajaran yang memberikan kesempatan siswa untuk menemukan sendiri pengetahuannya serta berperan aktif dalam pembelajaran sehingga mampu memahami konsep dengan baik dan mengembangkan kemampuan literasi sainsnya adalah model pembelajaran problem Based Learning (PBL). Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan literasi sains siswa kelas X.2 SMAN Rambipuji dengan menerapkan pembelajaran diferensiasi dengan model PBL. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelasyang terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Sasaran dalam penelitian ini adalah siswa kelas X.2 SMAN Rambipuji Jember yang berjumlah 34 orang siswa. Data diperoleh dari wawancara, observasi, dokumentasi, dan tes di berupa soal post test yang berisi indikator literasi sains. Hasilnya menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kemampuan literasi sains siswa kelas X.2 dari rata-rata skor 69,11 hingga 79,11 ketika pembelajaran berdiferensiasi diterapkan melalui pembelajaran berbasis masalah pada siklus I dan siklus II.

Publisher

Indonesian Journal Publisher

Reference30 articles.

1. Amagir, A. (2020). Financial literacy of high school students in the Netherlands: knowledge, attitudes, self-efficacy, and behavior. International Review of Economics Education, 34. https://doi.org/10.1016/j.iree.2020.100185

2. Ardianto, D., & Rubini, B. (2016). Comparison of Students Scientific Literacy In Integrated Science Learning Through Model of Guided Discovery and PBL. Jurnal Pendidikan IPA Indonesia, 5(1), 31–37.

3. Arikunto, S. (2015). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. BumiAksara.

4. Ashoori, M. (2021). Food and nutrition literacy status and its correlates in Iranian senior high-school students. BMC Nutrition, 7(1). https://doi.org/10.1186/s40795-021-00426-2

5. Dani, D. (2009). Scientific Literacy and Purpose for teaching Science: A Case Study of Lebanese Private School Teachers. International Journal of Environmental & Science Education, 4(3), 289–299.

同舟云学术

1.学者识别学者识别

2.学术分析学术分析

3.人才评估人才评估

"同舟云学术"是以全球学者为主线,采集、加工和组织学术论文而形成的新型学术文献查询和分析系统,可以对全球学者进行文献检索和人才价值评估。用户可以通过关注某些学科领域的顶尖人物而持续追踪该领域的学科进展和研究前沿。经过近期的数据扩容,当前同舟云学术共收录了国内外主流学术期刊6万余种,收集的期刊论文及会议论文总量共计约1.5亿篇,并以每天添加12000余篇中外论文的速度递增。我们也可以为用户提供个性化、定制化的学者数据。欢迎来电咨询!咨询电话:010-8811{复制后删除}0370

www.globalauthorid.com

TOP

Copyright © 2019-2024 北京同舟云网络信息技术有限公司
京公网安备11010802033243号  京ICP备18003416号-3