Author:
Anwar Saipul,Mulyadi Mulyadi
Abstract
Pegas daun merupakan suatu alat yang terbuat dari baja yang memiliki sifat elastisitas tinggi dan berfungsi penerima beban dinamis. Pada kendaraan yang banyak menerima beban besar seperti truk, penggunaan pegas daun sangat cocok digunakan karena memiliki sifat elastisitas yang bagus dan di imbangi dengan ketangguhan yang tinggi untuk menerima beban yang besar. Masalah yang sering terjadi pegas daun mengalami patah, jalan yang rusak dan beban muatan yang melebihi kapasitas menjadi penyebab pegas daun mengalami patah. Untuk memanfaatkan pegas daun yang patah agar bisa dipergunakan lagi yaitu dengan menggunakan teknologi pengelasan. Metode yang dipakai pada pengelasan berupa kampuh V, dengan arus 100 ampere menggunakan elektroda LB 52 U, pendinginan setelah pengelasan menggunakan variabel air kelapa, air garam dan oli. Hasil uji kekerasan didapatkan pengujian menggunakan pendingin air kelapa memperoleh nilai tertinggi yaitu daerah welding metal 31 HRC, daerah HAZ 56.5 HRC dan base metal 38 HRC. Sedangkan untuk uji impact ketangguhan tertinggi diperoleh pengelaan dengan media pendingin air kelapa dengan nilai impact 0.853 J/mm2.
Publisher
Indonesian Journal Publisher
Reference27 articles.
1. Adawiyah, R., Murdjani, & Hendrawan, A. (2014). Pengaruh Perbedaan Media Pendingin Terhadap Struktur Mikro dan Kekerasan Pegas Daun dalam Proses Hardening. Poros Teknik, 6(2), Desember 2014.
2. Aditama, R. (2019). Studi Eksperimen Kekuatan Tarik dan Kekerasan Baja Karbon Pegas Daun AISI 1095 pada Mobil Kijang Kapsul 7K-EFI tahun 2000 Dengan Perlakuan Panas Tempering. JTM, 7(1), 2019.
3. Ambade, S. (2022). Experimental and finite element analysis of temperature distribution in 409 M ferritic stainless steel by TIG, MIG and SMAW welding processes. Advances in Materials and Processing Technologies, 9(3), 843–858. https://doi.org/10.1080/2374068X.2022.2100127
4. Azwinur. (2022). The Effect of Electrode Type on The Tensile Strength Characteristics of Welded Joints Between SA.240 Tp.304 Stainless Steel and SA.36 Carbon Steel Alloys through SMAW Welding Process. International Journal of Integrated Engineering, 14(4), 35–42. https://doi.org/10.30880/ijie.2022.14.04.004
5. Brandão, A. A. (2023). Comparative Analysis of GTAW and SMAW Processes Applied to In-Service Welding of Low Carbon Pipes for Gas Distribution. Soldagem e Inspecao, 28. https://doi.org/10.1590/0104-9224/SI28.08