Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lama perendaman menggunakan ekstrak buah pepaya terhadap kualitas pH, warna, aroma, tekstur, dan keempukan daging paha ayam kampung. Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap yang terdiri dari lama waktu marinasi (P1=Kontrol; P2=15 menit; P3=30 menit dan P4=45 menit), semua perlakuan diulang sebanyak 5 kali. Data yang diperoleh dianalisis ragamnya dan jika perlakuan berpengaruh nyata maka dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pH, warna, dan tekstur tidak memberikan perbedaan yang nyata (P>0,05), aroma memberikan perbedaan yang nyata (P<0,05) dan tingkat keempukan memberikan perbedaan yang sangat nyata (P<0,05). 0,01). Marinasi selama 45 menit merupakan perlakuan terbaik dalam peningkatan pH dan kualitas organoleptik daging paha ayam kampung.Kata Kunci: Ayam Kampung, Marinasi, Organoleptik, Pepaya, pH
Publisher
Universitas Sriwijaya - Pusat Inovasi Pembelajaran Unsri
Cited by
2 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献