Author:
Atikah Jihan Fairuz,Wirastania Aniek
Abstract
Kasus bullying yang terjadi di Indonesia mengalami peningkatan setiap tahunnya, data dari KPAI (komisi perlindungan anak Indonesia) Jawa Timur termasuk dalam daftar provinsi yang memiliki peningkatan untuk kasus bullying setiap tahunnya. Tujuan penelitian ini, untuk menguji keefektifan teknik role playing dalam bimbingan bimbingan kelompok terhadap perilaku bullying siswa kelas VIII SMP Negeri 5 Surabaya. Bullying merupakan permasalah yang harus segera diatasi agar tidak menimbulkan korban dari berbagai kalangan. Bullying memberikan pengaruh yang sangat besar pada psikis seseorang. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian pre-eksperimen. Rancangan penelitian dalam penelitian ini menggunakan one grup pre-test post-test design yang diberikan kepada peserta didik kelas VIII dengan perolehan skor skala perilaku bullying tinggi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data non parametic dengan uji Wilcoxon. Hasil perbandingan dari perolehan skor skala perilaku bullying sebelum diberikan treatment dan sesudah diberikan treatment menunjukkan pengaruh yang signifikan, dan dari hasil tersebut maka terdapat pengaruh teknik role playing dalam layanan bimbingan kelompok terhadap perilaku bullying siswa kelas VIII SMP Negeri 5 Surabaya.
Publisher
Universitas Nusantara PGRI Kediri
Subject
General Earth and Planetary Sciences,General Environmental Science
Cited by
1 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献