Author:
Dwimayasanti Rany,Kumayanjati Bayu
Abstract
enis pengemas biodegradable saat ini sangat diperlukan untuk mengurangi penggunaan plastik sintetik, di antaranya dengan pengembangan pengemas edible film yang lebih ramah lingkungan. Karagenan dan kitosan merupakan polimer alam yang berpotensi menjadi bahan dasar dalam pembuatan edible film. Penelitian pembuatan edible film berbahan dasar karagenan dan kitosan dengan metode layer-by-layer telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi karagenan dan kitosan yang berbeda terhadap kualitas edible film yang dihasilkan. Karakterisasi film yang dilakukan meliputi uji kuat tarik, elongasi, kelarutan, water vapour permeability (WVP) dan morfologi permukaan. Rancangan percobaan yang digunakan adalah faktorial 2 faktor dengan variasi karagenan (1,0%, 1,5%, 2,0%, 2,5%) dan variasi kitosan (0,5%, 1,0%, 1,5%, 2,0%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap kombinasi konsentrasi karagenan dan kitosan menghasilkan nilai yang berbeda-beda. Kenaikan konsentrasi karagenan dan kitosan tidak selalu berbanding lurus terhadap kenaikan nilai kuat tarik, elongasi, kelarutan, WVP dan morfologi permukaan edible film. Secara umum, dari seluruh perlakuan yang ada dapat disimpulkan bahwa kombinasi karagenan 2,5% dan kitosan 1,0% adalah formulasi terbaik.
Publisher
Agency for Marine and Fisheries Research and Development
Subject
General Earth and Planetary Sciences,General Environmental Science
Cited by
3 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献