Abstract
Kartu kata bergambar ialah sebuah media pembelajaran yang berisi perpaduan antara kata serta gambar yang ada disekitar anak-anak seperti gambar hewan, buah-buahan dan sayuran. Kartu kata bergambar ialah alat bantu pembelajaran yang disukai anak-anak karna memiliki warna-warna mencolok serta gambar-gambar yang menarik untuk anak usia dini. Selanjutnya kosakata ialah sekumpulan kata yang dikuasai seseorang yang digunakan dalam berkomunikasi dengan orang lain. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif. Sedangkan jenis penelitian yang dipakai merupakan penelitian kepustakaan (library research), dimana penelitian dilakukan di sebuah ruangan perpustakaan untuk mencari dan mengkaji sebuah data atau informasi baik berupa buku, surat kabar, jurnal, koran serta mediainformasi cetak lainnya. Selanjutnya teknik pengumpulan data yang akan dipakai ialah metode dokumentasi. Yakni sebuah metode pengumpulan data yang dilakukan melalui membaca buku, surat, pengumuman, ikhtiar rapat, pernyataan tertulis atau sebagainya. Selanjutnya penulis menggunakan teknik content analysis sebagai teknik analisis data dalam penelitian ini. Teknik content analysis adalah sebuah teknik analysis data yang memiliki tujuan untuk mengambil keputusan atau sebuah kesimpulan melalui cara menganalisis karakteristik tertentu melalui ide pokok dari sebuah teks secara terstruktur serta apa adanya.
Publisher
Universitas PGRI Semarang
Cited by
24 articles.
订阅此论文施引文献
订阅此论文施引文献,注册后可以免费订阅5篇论文的施引文献,订阅后可以查看论文全部施引文献