Abstract
Paviliun Melati merupakan ruang rawat inap khusus untuk perawatan anak yang dilengkapi dengan fasilitas perawatan kelas 1, 2, 3, PICU, HCU, dan ruang isolasi yang terdiri dari 2 gedung A dan B serta terdiri dari lantai 1 dan lantai 2. Pada tahun 2023, prevalensi tertinggi kasus penyakit diare, dan menjadi salah satu penyebab utama kematian. Edukasi berbasis video melalui barcode kepada keluarga pasien sangat penting sebagai upaya peningkatan pengetahuan. Tujuan pengabdian ini yaitu untuk meningkatkan pengetahuan keluarga pasien di Paviliun Melati. Pengabdian ini menggunakan edukasi berbasis video melalui barcode. Dari 10 peserta yang mengikuti Pre-Tes dan Post-Tes, usia 19-59 sebanyak 10 arang (90%) dan usia >60 tahun sebanyak 1 orang (10%) dan hasil pre-tes 5 peserta (50%) memiliki nilai baik sedangkan hasil post-tes 8 orang (80%) memiliki nilai yang baik. Berdasarkan hasil Pre-Test dan Post-Tes dari 10 orang peserta edukasi berbasis video melalui barcode, mengalami peningkatan pengetahuan sebanyak 30% dan inovasi ini dapat dipergunakan secara rutin sebagai upaya peningkatan pengetahuan keluarga pasien dan guna untuk meningkatkan mutu pelayanan di Paviliun Melati.
Publisher
EBSINA Al-Hijrah Indonesia
Reference18 articles.
1. Ali, M. B. (2024). Prevalence of Diarrhea and Associated Risk Factors among Children Aged Under Five Years Presenting at Hoima Regional Referral Hospital. Newport International Journal of Research in Medical Sciences, 5(1), 106–117. https://doi.org/10.59298/nijrms/2024/105.11557.1400
2. Badawi, M., SalahEldin, M., Idris, A., Idris, E., & Mohamed, S. (2024). Diarrheal Diseases Prevalence Among Children Of Sudan And Socio Cultural Risks Related; Systematic Review and Meta Analysis. BMC Infectious Diseases, 24(1), 1–11. https://doi.org/10.1186/s12879-023-08920-7
3. Black, R. E., Perin, J., Yeung, D., Rajeev, T., Miller, J., Elwood, S. E., & Platts-Mills, J. A. (2024). Estimated global and regional causes of deaths from diarrhoea in children younger than 5 years during 2000–21: a systematic review and Bayesian multinomial analysis. The Lancet Global Health, 12(6), e919–e928. https://doi.org/10.1016/S2214-109X(24)00078-0
4. Dinas Kesehatan Kabupaten Bondowoso. (2019). Laporan Dinas Kesehatan Bondowoso. https://dinkes.bondowosokab.go.id/profil/profil-kesehatan/
5. Dinas Kesehatan Propinsi Jawa Timur. (2019). Laporan Provinsi Jawa Timur https://repository.badankebijakan.kemkes.go.id/id/eprint/3901/