Author:
Wulandari Adelia,Alfiani Fitria,Saputra Tegar
Abstract
Sistem kurikulum di Indonesia mengalami perubahan seiring berjalannya waktu, dengan Pancasila sebagai landasan filosofis negara bangsa. Penelitian ini menggunakan metode analisis literatur dengan grounded theory yaitu metode penelitian kualitatif yang menggunakan sejumlah prosedur sistematis untuk mengembangkan suatu teori yang disusun secara induktif. Teori dasar penelitian, teknik penelitian induktif penelitian ini, menekankan observasi dan mengembangkan dasar praktik hubungan "intuitif" antar variabel. Integrasi pendidikan kewarganegaraan kedalam kurikulum pendidikan. Kurikulum pendidikan kewarganegaraan di Indonesia mencakup hal-hal umum dan nasional, seperti komitmen para pendiri negara dalam merumuskan Pancasila, proses perumusan dan pengesahan UUD NRI Tahun 1945, norma hukum, keutuhan wilayah, keberagaman suku, agama, ras, budaya, dan gender, serta perwujudan nilai dan moral. Kewarganegaraan global mengacu pada hubungan erat antara individu dan komunitas global, yang mencakup pemahaman dan penghormatan terhadap perspektif budaya, nasional, dan global, serta menumbuhkan empati dan pemahaman terhadap tantangan global. Integrasi perspektif global ke dalam kurikulum sekolah dapat membantu siswa mengembangkan pola pikir global, pemikiran kritis, keterampilan pemecahan masalah, dan pembelajaran sosial emosional.
Publisher
Indonesian Journal Publisher